Reuni Akbar Ikatan Alumni SMAN 1 Kudus (IASKU) Tahun 2022

 

 

 

 

NKRISATU.COM

JAKARTA – Ikatan Alumni SMAN 1 Kudus (IASKU) menggelar Reuni Akbar dengan tema Kekancan Saklawase Guyub Rukun Sakteruse, bertempat di Halaman Museum Satria Mandala TNI AU, Jalan Gatot Subroto Jakarta, Sabtu (21/05/2022).

Para alumni yang tergabung dalam IASKU (Ikatan Alumni SMAN I Kudus) mengambil tema Kekancan Saklawase Guyub Rukun Sakteruse berharap mendapat kecerahan setelah bersama-sama bertemu dan berbagi ilmu dan pemikiran setelah lulus dari SMAN I Kudus.

“Acara reuni Akbar ini diikuti para alumni dari angkatan 1960 sampai 2000, dengan adanya organisasi IASKU ini kami alumni menunjuk bahwa kami tetap solid. Kita berharap ajang reuni ini dapat menyatukan kita kembali, dan membuat langkah untuk kehidupan kedepan yang lebih baik,” ujar Solichah selaku Ketua Umum sekaligus Ketua panitia reuni akbar IASKU Tahun 2022 dalam wawancaranya dengan awak media dilokasi acara.

Solichah berharap melalui reuni akbar SMA Negeri 1 Kudus ini, para alumni yang tersebar di wilayah jabodetabek ini tetap selalu kompak, terjalin silaturahmi dan komunikasi antaralumni sehingga terjalin kebersamaan juga kepedulian terhadap almamater.

Hadir dalam reuni akbar ini sekitar 500 anggota IASKU, para guru dan mantan guru, serta guru kerohanian yang pernah membimbing alumni, dan membimbing siswa yang saat ini masih sekolah.

“Di sini saya katakan hubungan teman bisa menjadi saudara, karena saudara itu tidak selamanya karena ada ikatan darah. Bisa jadi bersaudara karena iman, karena hobi, atau bisa jadi kita bersaudara karena nasib,” tutup solichah menutup wawancara. (Hsn)

 

Navigasi pos
Pos sebelumnya
Kudus Festival 2022, Dengan Tema Kota Empat Negeri Hadir Di Jakarta
Pos berikutnya
Di HUT ke-11 Kadin Institute, Ketua DPD RI Sampaikan Alasan Indonesia Butuh Pengusaha Baru
Jangan Lewatkan

Di HUT ke-11 Kadin Institute, Ketua DPD RI Sampaikan Alasan Indonesia Butuh Pengusaha Baru

Kudus Festival 2022, Dengan Tema Kota Empat Negeri Hadir Di Jakarta

Halal Bihalal Himalo Se Jabodetabek 2022

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*